Memiliki berat badan yang ideal merupakan impian dari setiap orang. Tidak terkecuali pada wanita, hal ini membuat banyak yang berlomba-lomba untuk melakukan diet, bahkan jika itu merupakan diet ekstrem. Ya, kita tau maraknya pola diet yang mengikuti tren para selebriti K-Pop yang terbilang ekstrem. Hal ini juga telah sampai di Indonesia, kebanyakan dari mereka hanya mengikuti tren tersebut tanpa memperdulikan efek/resiko jangka panjang yang berada di depan mereka.
Hal ini perlu kita perbaiki dengan pola diet yang sehat dan dapat di lakukan dalam jangka waktu yang panjang. Mungkin kita dapat memulainya dari mengurangi asupan jumlah karbohidrat yang masuk kedalam tubuh kita setiap harinya. Memperbanyak asupan buah dan sayur. Selain itu asupan air putih yang cukup juga sangat penting dalam menjalankan pola diet yang sehat. Semuanya itu juga harus diimbangi dengan olahraga minimal olahraga ringan seperti jogging dll.
Selain beberapa hal telah disebutkan, ada hal lain yang juga dapat mempercepat pola diet kita yaitu: asupan protein yang cukup. Ya, kita tahu bahwa protein berperan sangat penting dalam pembentukan massa otot, yang dimana hal ini mempercepat penurunan berat badan. Selain itu protein juga daapt mempengaruhi metabolisme dan memaksimalkan kinerja pembakaran pada metabolisme. Namun dalam mengonsumsi protein seperti : telur, dada ayam dll. Perlu di sesuaikan dengan jumlah kebutuhan protein kita di dalam satu harinya, karena jika tidak ini akan memberikan efek di masa yang akan datang seperti gangguan fungsi ginjal. Hal ini dikarenakan protein terbilang sulit di olah oleh ginjal. Dan jika berlebihan ini akan sangat berefek.
Ya, segitu dulu informasi yang dapat saya sampaikan seputar pola diet yang sehat, Terima kasih..
